Pelaksanaan pemberdayaan petani kakao di Kabupaten limapuluh kota menjadi gerakan penguatan untuk memandirikan petani kakao dan keluarganya secara ekonomi.
Untuk memastikan adanya keberlanjutan (sustainability) dan terjaminnya hak-hak anak JEMARI Sakato bersama save the children Indonesia melakukan kunjungan bersama Bupati Kabupaten Limapuluh Kota untuk menyampaikan tentang praktek baik yang sudah dilakukan.
Harapannya mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah dan memastikan kegiatan ini dapat berkelanjutan ada atau tanpa adanya JEMARI Sakato dan Save The Children Indonesia