JEMARISakato

collapse

Sitrep #2 Bencana Erupsi Gunung Marapi Sumatera Barat

2023-12-04  JEMARI Sakato

( Sitrep #2 Erupsi Gunung Marapi)

Laporan Situasi (Situation Report) - 2

 

Erupsi Gunung Marapi Sumatera Barat sebagai berikut : 

  1. Erupsi terekam diseismogram dengan amplitudo maksimum 30 mm dan durasi sementara ini ± 4 menit 41 detik, yang mengakibatkan Hujan pasir dan untuk kondisi sekarang Erupsi masih berlangsung.

  2. Terjadi erupsi pada tanggal 3 Desember 2023 pukul 14.54 WIB dengan tinggi kolom abu teramati sekitar 3000 meter di atas puncak (5891 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah timur.

  3. Erupsi tanggal 3 Desember 2023 pukul 14.54 WIB disertai dengan adanya aliran piroklasik ke arah utara dengan jarak luncur 3 km.

  4. Kejadian erupsi tanggal 3 Desember 2023 pukul 154 WIB tidak didahului oleh peningkatan gempa vulkanik yang signifikan.

  5. Untuk yang berkegiatan di luar lapangan harus memakai Masker 

  6. kondisi Jalan Licin Berkerekel sehingga kendaraan yang melewati jalan harus berhati-hati 

 

Dengan berbagai kondisi di wilayah : 

A. Kecamatan yang terdampak hujan abu dan batu

  1. Kecamatan Canduang

  2. Kecamatan Sungai Pua

  3. Kecamatan Ampek Angkek

  4. Kecamatan Malalak

B. Kecamatan yang terdampak hujan abu

  1. Kecamatan Banuhampu

  2. Kecamatan Tilatang Kamang

  3. Kecamatan Baso

  4. Kecamatan Tanjung Raya

  5. Kecamatan Lubuk Basung

  6. Kecamatan IV Koto

  7. Kecamatan Matur

  8. Kecamatan Tanjung Mutiara

  9. Kecamatan Palembayan

  10. Kecamatan Kamang Magek

 

UPDATE KORBAN JIWA 

Berdasarkan update dari SAR Padang, ada 11 orang pendaki Gunung marapi yang terjebak usai terjadinya erupsi pada Minggu 3 Desember 2023 ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. 

KEBUTUHAN MENDESAK 

UPAYA JEMARI Sakato 

  1. JEMARI Sakato berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Agam, pihak nagari dan jaringan lainnya untuk menggali update informasi 

  2. Assesment cepat secara Online dan by call dengan mitra JEMARI Sakato yang berada dekat dengan lokasi kejadian 

JEMARI Sakato adalah lembaga kemanusiaan yang memiki program untuk pengurangan risiko bencana berbasis masyarakat dan inklusif. Berkontribusi untuk upaya respon bencana di Gempa Padang 30 September 2009, Erupsi Gunung Agung, Gempa Lombok, Gempa dan Tsunami di Palu, Banjir bandang di Sulawesi Selatan, Gempa bumi di Pasaman Barat 2022 dan kegiatan respon bencana lainnya. 

A lamat : Komplek Permata Biru Blok C1 No. 1 Kec. Koto Tangah, Kota Padang SUMATERA BARAT Telp/ : (0751)9082922 

Web : www.jemarisakato.org 

A kun M edsos : jemari.sakato (Instagram dan Facebook) 

 

Managemen JEMARI Sakato

 

Anggun Mustika Yanti 

Direktur Eksekutif


Share: