JEMARI Sakato

collapse
Home / Berita / Meningkatkan Kapasitas untuk JEMARI Semakin Kuat

Meningkatkan Kapasitas untuk JEMARI Semakin Kuat

2020-02-27  Jemari Sakato

Keberadaan suatu organisasi di dukung dengan adanya tiga hal utama agar dapat berjalan dengan baik yaitu adanya SDM yang baik, sistem penataan organisasi yang baik, serta tujuan yang menjadi target dalam mewujudkan visi dan misi lembaga. Untuk mewujudkan sistem yang baik di aula JEMARI Sakato selama Dua hari 24-25 Februari 2020 JEMARI Sakato beserta aktivis kembali dan terus berupaya melakukan capacity building untuk meningkatkan kemampuan pengetahuan, keterampilan dan sikap atau perilaku individu yang menjadi bagian dari lembaga. Dapat disadari bahwa berkembang atau tidaknya organisasi sangat bergantung kepada kualitas SDM dalam menjalankan sebuah organisasi termasuk menjaring setiap peluang yang lagi-lagi didukung SDM yang mampu mengelola nya dengan baik. Maka dari itu peningkatan kapasitas atau capacity building dan membangun karakter SDM harus selalu dilakukan untuk meningkatkan kualitas aktivis dalam proses berJEMARI. Terkhusus dalam pengelolaan tim, berhasil dalam membentuk individu berkualitas akan membantu memperkuat dan mewujudkan tim nan hebat yang muaranya JEMARI Sakato menjadi semakin kuat dalam menjembatani masyarakat menuju daulat.

#ForBetterSociety

#JEMARISakato

By: Anggun Mustika Yanti


2020-02-27  Jemari Sakato